Sabtu

The Royal Channel: Live Streaming Pernikahan Berita untuk pernikahan raja Inggris William-Kate

Setelah masa percobaan dua tahun, Google akhirnya meluncurkan layanan YouTube Live Beta. Bentuk layanan ini hadir sebagai konsistensi Google rambah dunia siaran langsung, termasuk juga bereksperimen dengan live comments yang ditujukan pada penyedia siaran secara langsung. Peluncuran ini terkait dengan pernikahan Pangeran William dan Kate yang akan dilaksanakan hari ini (29/4). Situs web video sharing terpopuler ini menyediakan ruang khusus bagi Kerajaan Inggris dengan nama The Royal Channel.

Pangeran William dan calon istrinya, Kate Middleton, merupakan anak zaman sekarang yang terbiasa dengan kehidupan di dunia maya khususnya jejaring sosial. Pasangan ini ingin upacara pernikahan mereka disiarkan secara langsung di Youtube. Mereka ingin pernikahan ini menjadi acara publik yang paling modern melalui media online.
Begitu membuka halaman The Royal Channel di Youtube, kita bisa merasakan kebahagiaan dari pasangan ini. Video ucapan dari berbagai belahan dunia diunggah di situs ini. Situs ini juga dilengkapi dengan peta perjalanan pernikahan ini berlangsung. Benar-benar detail dan modern.
13040404561402073074
Home
Halaman Wedding Book di situs ini diluncurkan hari Selasa kemarin sebagai video resmi yang ingin memberikan ucapan pada Pangeran William dan Kate Miidleton. Siapa pun dapat dengan mudah mengunggah pesan video untuk pasangan ini di sini. Terobosan baru di era teknologi modern dengan memanfaatkannya dalam acara pernikahan.
13040406271734661592
Wedding Book Video Online :)
Disaat semua orang menulis status di Facebook bahwa mereka tidak bisa menghadiri pernikahan Pangeran William dan Kate, berkicau di Twitter dan mengucapkan selamat untuk kebahagiaan mereka, kenapa tidak kita menyaksikan langsung proses pernikahan pasangan ini di Youtube? Atau membuat video ucapan selamat bersama teman lalu diunggah di Youtube.
Selamat mencoba
Semoga semua berjalan lancar.

Sabtu
Dibaca :